Tujuan berikutnya, Samarinda...

Sudah sekian lama aku tak kembali menulis di blog ini. Baik puisi, cerita, pendapat.. masih banyak lagi. Sebenarnya masih banyak yang ingin aku ungkapkan. Namun entah kenapa sepertinya situasi kurang mendukung. Mulai dari komputer yang rusak, ide yang sudah keburu hilang dari otak sebelum menjadi teks, sampai alasan klise: tak ada waktu.

Ya, sejak beberapa hari ini aku merasakan begitu berharganya tiap detik waktu yang berjalan. Sejak pengumuman itu...

Sekadar pemberitahuan, diklat yang saya ikuti akhirnya berakhir pada tanggal 27 Maret 2009. Pada tanggal 20 Maret 2009 telah diumumkan tempat-tempat di mana kami harus menjalankan tugas. Dan akhirnya Samarinda adalah kota tujuan saya berikutnya.

Diklat pun terbagi menjadi 3 kelas. 2 kelas berisi kawan-kawan yang ditempatkan di daerah, termasuk saya. 1 kelas lainnya untuk kawan-kawan yang mendapatkan tempat di pusat. Selama sepekan terakhir itupun akhirnya kami mepelajari Sistem Pengelolaan Keuangan Pemerintah Daerah utuk yang mendapatkan daerah dan Sistem Pengelolaan Keuangan Pemerintah Pusat untuk yang dapat di pusat.

Singkat cerita, setelah diklat berakhir kami masih memiliki waktu sekitar 2 minggu sebelum menjalankan tugas masing-masing. Ah,,, bagiku waktu terasa begitu cepat atau mungkin diriku saja yang tidak bisa me-manage waktu...

Besok pagi saya akan berangkat ke Samarinda. Sebuah awal kehidupan baru bagi saya. Semoga lancar.

Malam ini sebenarnya banyak yang ingin kutulis namun entah mengapa tak sanggup ku tuangkan kata per kata. Mungkin aku terlalu lelah setelah seharian tadi berkeliling Jakarta sekadar berpamitan pada sanak saudara. Atau mungkin pikiran ini yang sudah mencapai awang-awang tentang bayangan terhadap kota itu.

Ah, sudahlah... Telah ku gantungkan cita-citaku, pantang untuk ku turunkan kembali. Samarinda aku datang...

No Response to "Tujuan berikutnya, Samarinda..."

Posting Komentar

mohon komentar, kritik, dan sarannya...

powered by Blogger | WordPress by Newwpthemes | Converted by BloggerTheme